--------------------------------------------

--------------------------------------------


Redaksi Warga Palem Asri menerima tulisan, berita dan artikel dari para warga Palem Asri dan sekitar, silakan hubungi Facebook kami, click di link berikut FB Paguyuban Palem Asri

Minggu, 20 Januari 2013

Truk Sampah Kejeblos!

Truk sampah yang setiap minggunya bertugas mengambil sampah di Palem Asri kejeblos di jalan blok F-G, Selasa siang (15/1).  Ujang, sopir truk mengaku, bahwa siang itu setelah mengambil muatan sampah dari Tempat Pembuangan Sementara (TPS) yang terletak di Blok F, mobilnya terperosok dekat saluran. " Saya menghindari gundukan pasir dan kayu, makanya agak minggir, ternyata kejeblos, karena jalannya lembek" akunya. Setelah berupaya beberapa kali untuk mengeluarkan truk milik Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Kabupaten Bogor, dan gagal, si Ujang segera meminta bantuan ke kantor DKP wilayah Parung.

Tak selang beberapa lama, pihak DKP Kabupaten Bogor mengerahkan 9 anak buahnya untuk membantu ujang agar mobilnya bisa keluar. Ternyata, sampai menjelang maghrib, mobilpun belum bergerak dari tempatnya. " Agak susah, karena kondisi bannya sudah masuk kedalam tanah, ditambah lagi hujan yang terus menerus mengguyur Palem Asri" ujar Ujang. Keadaan ini  dilaporkan Ujang ke Kepala Seksi Urusan Sampah Wilayah Parung, Wawan Rusyanto.  Mendengar laporan anak buahnya, Wawan segera mengirim satu armada lagi untuk menarik truk yang terperosok itu. " Satu unit truk sudah meluncur ke lokasi, guna menarik mobilnya Ujang" kata Wawan. Kehadiran mobil bantuan ini ternyata tidak membuahkan hasil. Mereka sudah berusaha menarik sampai 3 jam, bahkan dengan muatan pasir dan split, tidak juga membuat truk itu bergeming.

Tak putus asa, jam 00.00 WIB , Wawan mengerahkan satu unit mobil derek guna menarik mobil truk yang berplat merah itu. Sampai pukul 03.00 dini hari usaha Wawan masih belum berhasil, karena kecapekan mereka memutuskan untuk kembali aksi pada pagi hari. Terpisah, Zaenudin Seksi Kebersihan RT 07 yang terus mendampingi awak dari DKP itu menyatakan, kondisi jalan perumahan Palem Asri memang kurang memadai, dan hancur. " Developer dari PT Dwi Bangkit Mandiri sebagai pengembang Perumahan Palem Asri terkesan asal-asalan dalam pembuatan jalan itu, ditambah lagi curah hujan yang besar, semakin membuat jalan Palem Asri semakin tidak keruan" ungkap Zaenudin.

Pagi harinya, setelah berjuang hampir 12 jam, akhirnya truk sampah itu bisa keluar dari jebakan tanah. " Alhamdulillah, akhirnya berhasil juga mereka" kata Zaenudin. Untuk kedepan, Zaenudin menambahkan akan membongkar bak sampah yang di blok F-G, karena mengingat struktur jalan rusak, dan semua sampah akan disatukan di bak sampah dekat Mushola Al-Ikhlas. (hrs)



SHARE
Redaksi Warga Palem Asri menerima tulisan, berita dan artikel dari para warga Palem Asri dan sekitar, silakan hubungi Facebook kami, click di link berikut FB Paguyuban Palem Asri

Designed By Paguyuban Warga Palem Asri